Senin, 09 Mei 2011

TESIS

Tesis adalah karya tulis akademik hasil studi dan atau yang dilakukan secara mandiri yang ditulis dan disusun secara sitematis berdasarkan metode ilmiah baik melalui penelitian indukrif maupun penelitian deduktif yang dilakukan oleh mahasiswa dibawah pengawasan pembimbing (para pembimbing)nya. Tesis merupakan salah satu syarat akademik yang harus dipenuhi untuk mendapatkan gelar magister atau strata-2 (S2) yang menempuh jalur tesis. Tesis ini dibuat berdasarkan hasil penelitian yang cakupan penelitiannya lebih luas (bila dibandingkan dengan skripsi) dan menggunakan teori maupun konsep yang lebih komprehensif guna mendapatkan kesimpulan yang lebih umum (berlaku umum), tidak hanya berlaku pada tempat dan atau saat tertentu saja.
Pada umumnya penyusunan tesis bagi mahasiswa bertujuan agar :
  • Tersedianya ukuran untuk menilai kemampuan mahasiswa menerapkan ilmu dan pengetahuan yang diperoleh selama berada di strata-2, sesuai dengan tujuan bidang studinya,
  • Terbantunya mahasiswa menggunakan ilmu dan pengetahuan menjadi suatu system yang terpadu.
Petunjuk dan bimbingan ini digunakan oleh mahasiswa untuk menyusun suatu karya ilmiah bebrbentuk tesis maupun pembuatan makalah (paper).

Dengan demikian, tesis yang dimaksud dalam buku ini adalah tulisan akademik komprehensif berupa hasil penelitian secara mandiri yang ditulis dan disusun secara sistematis berdasarkan metode ilmiah yang ditujukan kepada golongan pembaca akademik tertentu dan dalam cakupan yang sangat terbatas sebagai pebimbing, tim penguji atau tenaga pengajar (dosen). Pada umumnya karya ilmiah ini dimaksudkan untuk melengkapi salah satu syarat yang telah ditentukan.

Tesis berupaya mengungkapkan secara jelas dan tepat mengenai masalah yang dikaji, kerangka pemikiran untuk mendekati pemecahan masalah, mengapa dan bagaimana studi dilaksanakan untuk memecahkan masalah, serta pembahasan hasil maupun implikasinya. Karena itu tesis harus disusun secara logik dan terinci baik berupa uraian teoritis maupun uraian empirik. 

Sumber : Wahyu, T. BAHASA INDONESIA (Jakarta : Universitas Gunadarma, 2006)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar